Selasa, 30 Juli 2013

Presiden SBY Umumkan Tanggal 1 Mei Sebagai Hari Libur Nasional

Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya memenuhi janjinya untuk menetapkan setiap tanggal 1 Mei sebagai hari libur nasional. Hal ini dituangkan oleh SBY dalam akun Twitter-nya.
"Hari ini, saya tetapkan 1 Mei sebagai Hari Libur Nasional dan dituangkan dalam Peraturan Presiden. *SBY*," tulisnya di akun Twitter @SBYudhoyono, Senin malam tanggal 29 Juli 2013.
Sebelumnya, SBY pernah menjanjikan untuk menetapkan 1 Mei sebagai hari libur nasional, terkait Hari Buruh Internasional alias May Day.
Janji tersebut dilontarkan SBY saat bertemu dengan pimpinan organisasi buruh di Istana Negara, Jakarta, pada tanggal 29 April 2013 lalu.
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Presiden SBY Umumkan Tanggal 1 Mei Sebagai Hari Libur Nasional”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772