Sabtu, 05 Desember 2009

Inilah Masjid Mahal Seharga 94 Milyar Rupiah!

Berita kali ini datang dari Serang, Banten, mengenai Masjid mahal seharga 94 milyar rupiah. Mesjid di Banten yang berlokasi di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) di Kota Serang senilai Rp. 94 miliar ini sudah selesai dibangun. Kepala Dinas Pengembangan Sumber Daya Air dan Permukiman (PSDA-P) Provinsi Banten, Winarjono di Serang, Jumat mengatakan, mesjid raya Provinsi Banten yang kontruksinya dibangun sejak Januari 2008 itu kini sudah hampir selesai. Saat ini masjid tersebut masih dalam tahap pemeliharaan selama enam bulan oleh Dinas PSDA-P dan rencananya akhir 2010 akan diserahkan pengelolaanya kepada Biro Kesra Provinsi Banten. "Selama enam bulan berikutnya ada tahap penyelesaian akhir (final hand over) untuk penyempurnaan dan kelengkapan lainnya," kata Winarjono. Ia mengatakan, Masjid Raya KP3B yang dibangun di atas lahan seluas 2,8 hektare (ha) tersebut menghabiskan anggaran sekitar Rp94 miliar sudah termasuk biaya operasional pelaksanaan MTQ Nasional XXII di lokasi tersebut.
Luas bangunannya mencapai 13.000 m2 terdiri dari lantai basement dan lantai dasar yang masing-masing luasnya 5.500 m2 dan 1.500 m2. Sementara di luar masjid yang berdiri di tengah-tengah kawasan pusat pemerintahan Provinsi Banten itu dibangun 4 buah menara dengan ketinggian masing-masing mencapai 46 meter. Winarjono memperkirakan biaya operasional untuk masjid tersebut mencapai Rp800 juta setiap tahun yakni untuk biaya listrik, penjaga keamanan, pengurus taman, pesuruh dan biaya operasional lainnya. Sementara itu Kepala Biro Kesra Provinsi Banten Zaenal Arifin mengatakan, pihanya belum mengantongi nama untuk mesjid raya Provinsi Banten tersebut.
Namun demikian, jika mesjid itu telah diserahkan dari Dinas PSDA-P, pihaknya akan mengadakan seleksi atau fit and profer test oleh MUI Banten, untuk memilih pengurus DKM masjid tersebut.
sumber:id.news.yahoo.com
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
10 Comments

Comments :

10 komentar to “Inilah Masjid Mahal Seharga 94 Milyar Rupiah!”


NURA mengatakan...
on 

salam sobat
wah kalau Masjid harganya 94 milyar rupiah,,
tetap setuju karena ini tempat untuk ibadah,,memang harus yang megah, bersih , rapi , bagus, indah,,walaupun harus dengan biaya mahal.

Laksamana Embun mengatakan...
on 

Subhanallah..

Sungguh Indah dan Megahnya Mesjid di serang ini..

Semoga dengan Megah dan indahnya mesjid ini semakin ramai orang sholat di mesjid ini...

the international times mengatakan...
on 

wow sungguh luar biasa,semoga semua elemen bisa ikut keutuhan dan kebersihan masjid ini

Opung mengatakan...
on 

Thanks buat commentnya sob.
@Nura : Betul saya juga setuju sob.
@Laksamana Embun : Amien semoga bisa membawa kebaikan buat kita semua.
@The International Times : Yup semoga saja sob.

Anas mengatakan...
on 

subhanallah.. mudah-mudahan semua lapisan masyarakat bisa masuk ke dalam masjid ini. Amin..

Opung mengatakan...
on 

@sakthi : ok sob dah diadd tuh.
@anas : Amien..

mamah aline mengatakan...
on 

sungguh indah dan megahnya... semoga dibangunnya mesjid ini membawa kejayaan bagi syiar islam sterusnya di banten dan Indonesia

susan mengatakan...
on 

woowww... keren..

Desain Lansekap mengatakan...
on 

94 M fantastis sekali biayanya... Mudah-mudahan semakin ramai yang beribadah disana dan semua ikut menjaga keutuhan dan kebersihannya...

Opung mengatakan...
on 

@mamah : amien mah..
@susan : yups keren ya.
@desain lansekap : semoga ya semua bisa ikut menjaganya.

Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772