Rabu, 10 September 2014

Kisah Norman Kamaru, Dari Artis Dadakan Kini Malah Jadi Tukang Bubur

(slidegossip.com) Kabar yang menyebutkan kalau Norman Kamaru kini kariernya sudah meredup dan banting setir jadi tukang bubur memang tak sepenuhnya salah. Karena saat ini Norman Kamaru memang tengah disibukkan dengan usaha barunya menjual bubur Manado. Namun gosip yang menyebutkan Norman Kamaru bangkrut dan jadi tukang bubur keliling itu hanya isapan jempol belaka.
Seperti dilansir kapanlagi.com, Norman Kamaru menuturkan bahwa dirinya kini sedang menekuni hobinya di bidang kuliner bersama sang istri, Deasy Paindong. Menanggapi gosip miring yang beredar kalau dirinya sudah bangkrut, Norman hanya bisa berusaha memaklumi.
"Yah namanya juga gosip, Mas. Dibilang aku dorong gerobak jualan bubur itu yang nggak benar. Sekarang aku coba menekuni hobi kuliner, rumah makan ini buka 24 jam, di kawasan Kalibata Pasar Minggu, " tutur Norman.
Diakuinya, usaha kuliner yang kini dirintisnya itu berawal dari kesamaan hobi yang dimilikinya bersama sang istri. Bukan hanya bubur, di situ Norman Kamaru juga menjual berbagai jenis masakan Manado.
"Kalau dibilang hanya Bubur Manado saja nggak benar, tepatnya berbagai jenis masakan Manado seperti ikan bakar, ayam bumbu rica rica, cakalang suwir-suwir, pokoknya yang pedas pedas yang cabai cabai. Bisa dibilang Aku ini hobinya cabe-cabean," paparnya.
Namun Norman Kamaru tak menampik kalau penghasilannya kini tak sebanyak dulu saat video joget India ala lagu 'Chaiya-Chaiya' meledak di masyarakat. Tapi setidaknya sekarang ia cukup bersyukur dengan apa yang didapatnya.
"Sekarang sebulan itu 3-4 kali saya dapat undangan. Menekuni ini awalnya kan buat menekuni hobi saja. Dan sekarang Alhamdulilah lah semuanya cukup," tuturnya.
Seperti diketahui, Norman Kamaru dipecat dari Kesatuannya sebagai anggota Brimob melalui sidang kode etik di Polda Gorontalo. Saat sedang naik daun, Norman sempat merilis single dan pernah membintangi sejumlah judul FTV di layar kaca.
(kapanlagi.com)
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
2 Comments

Comments :

2 komentar to “Kisah Norman Kamaru, Dari Artis Dadakan Kini Malah Jadi Tukang Bubur”


sepatu gunung gratis mengatakan...
on 

semangat norman buktikan bahwa jalan usaha bukan cuma jadi polisi

Toko Outdoor Jakarta mengatakan...
on 

pengen dong coba rasakan bubur buatan rasa polisi india

Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772